Sudah pernah beli barang di online shop (olshop)? Atau malah
sering kena jebakan olshop yang tak bertanggung jawab? Di jaman sekarang
membeli barang secara online bukanlah hal yang aneh, malah mungkin sudah jadi
kebiasaan bagi sebagian orang. Namun banyaknya kasus yang merugikan pembeli
olshop membuat kita jadi ragu, bimbang, takut, and finally nggak jadi beli. Mau belanja online tapi masih ragu? Berikut tips menghindari penipuan olshop:
- Penting!! Sebelum beli barang, cek dulu reputasi olshop. Bisa tanya2 saudara atau teman yang sudah pernah beli atau cari info di internet. Jangan sampai sudah terlanjur transfer lalu baru cek sana sini.
- Hati-hati dengan kemungkinan testimoni fiktif/ palsu dan pencatutan/ pencurian foto produk. Cari di internet untuk memastikan situs2 yang mengunggah (upload) foto itu.
- Biasanya korban menyebarluaskan informasi tentang penipuan di internet, ini sangat bermanfaat agar kejadian serupa nggak terjadi pada kita. Tapi harus kita cek and ricek lagi ke sumber yang terpercaya apakah berita tersebut benar.
- Cash On Delivery atau COD alias ketemuan lebih baik. Keuntungannya, selain meminimalisir terjadinya penipuan, pembeli bisa cek kondisi barang. COD sebaiknya di tempat umum yang kita sudah tau, dan lokasinya cukup terang. Kalau masih ragu mending ajak seseorang yang kita percaya untuk menemani.
- Simpan bukti transfer kita. Jika penjual bilang pesanan sudah dikirim, segera minta foto resi/ bukti pengiriman barang. Cek dengan teliti apakah alamat penerima yang tertera di resi sesuai dengan alamat kita. Kita juga bisa mengecek dimana posisi paket kita dengan memasukkan no. resi di situs jasa pengiriman.
Tetap waspada dan berhati-hati saat berbelanja online
baik di olshop yang situsnya berbayar maupun gratisan. Nggak semua yang
berbayar itu jujur, nggak semua yang gratisan itu tipu2, dan begitupun
sebaliknya. Kesimpulannya, teliti sebelum membeli.
***
Kenapa posting tentang ini, padahal sudah banyak yang
membahas hal serupa? Hmm, karena ada beberapa postingan di internet yang kesannya
menghakimi: kalau olshop yang begini dijamin trusted, kalau olshop yang begitu
pasti penipu. Nggak selalu seperti itu, sebab karakteristik olshop itu beragam,
baik yang jujur maupun yang berniat jahat. Kita nggak bisa menghakimi begitu saja karena bisa berakibat olshop yang jujur dikiranya tipu2, dan yang tipu2 dikiranya jujur. Bingung membedakan mana yang jujur mana yang nggak? Sekali
lagi, teliti sebelum membeli.
Thanks for reading^^
Tidak ada komentar:
Posting Komentar